Home » » Need For Speed: Most Wanted Terbaru akan segera rilis

Need For Speed: Most Wanted Terbaru akan segera rilis

wah katanya neh,NFS MOST WANTED versi terbaru akan segera dirilis.wah pasti temen2 semua juga dah ga sabar nungguinya.soalnya kalau menurut gue pribadi ne,most wanted adalah seri NFS yg paling seru dan paling asyik gameplaynya.itu kalo menurut gue seh.ga tau kalo kalian gmn..
he he he


Seperti kebijakan yang ditempuh oleh Activision untuk seri Call of Duty, EA juga menambah list franchise mereka yang direncanakan akan dirilis setiap tahunnya. Tidak hanya game-game olahraga seperti FIFA dan NHL saja yang mendapatkan perlakuan ini, franchise game racing terbesar saat ini – Need For Speed juga mendapatkan perlakuan yang sama. Setelah sempat merilis Need For Speed: The Run yang tampil dalam visualisasi menawan tahun lalu, EA juga dikabarkan akan merilis NFS terbaru tahun ini. Sempat dirumorkan akan merilis game berjudul “Need For Speed 13”, EA justru datang dengan sebuah seri kejutan yang lain.

Berdasarkan informasi yang didapatkan dari jadwal konferensi pers yang akan diselenggarakan EA di ajang E3 2011 minggu depan, sebuah judul Need For Speed baru mengemuka. EA dipercaya sedang mengembangkan seri Need For Speed: Most Wanted terbaru setelah kesuksesan seri “reboot” di tahun 2005 silam. Belum ada informasi lebih lanjut yang bisa digali dari judul terbaru ini. EA dipercaya akan memberikan keterangan yang lebih mendetail di E3 2012 nantinya. Dengan tren yang berkembang saat ini, kemungkinan besar game ini juga akan mengusung Frostbite Engine 2.0 sebagai pondasi pengembangannya.



Jika memang benar NFS akan merilis seri Most Wanted terbaru, maka ini akan kembali menjadi tahun Need For Speed yang penuh dengan kejar-kejaran dengan mobil polisi. Apakah Anda termasuk gamer yang mengantisipasi kehadirannya? Ataukah Anda mulai bosan dengan perilisan tahunannya? Saya sendiri lebih merindukan kehadiran sebuah seri Underground reboot daripada seri NFS lainnya.
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

terima kasih atas kunjunganya.jika ada hal yg ingin ditanyakan di artikel ini silahkan tinggalkan komentar anda.